Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

CARA MENGHILANGKAN KODE ?m=1 dan ?m=O PADA URL BLOGSPOT

Parameter Blogspot

Saat membangun dan mengelola blog di platform Blogspot, salah satu hal yang tak terhindarkan adalah berurusan dengan kode URL. Kode URL berperan penting dalam mengarahkan pembaca ke halaman tertentu di blog kita. URL Blogspot memiliki kode parameter m=0 dan m=1.

Perbedaan Parameter URL m=0 dan m=1

1. URL dengan m=0
Biasanya merujuk pada tampilan desktop dari blog. Hal ini berarti blog ditampilkan dalam format desktop secara default.

2. URL dengan m=1
Merupakan parameter yang menunjukkan tampilan responsif atau mobile-friendly dari blog. Saat URL mengandung parameter m=1, blog akan diarahkan ke versi responsif untuk pengguna yang mengakses melalui perangkat mobile.

Contoh URL Blogspot m=0 dan m=1

- URL m=0: `https://namablog.blogspot.com/?m=0`
- URL m=1: `https://namablog.blogspot.com/?m=1`

Cara Menghilangkan Kode URL m=0 dan m=1 pada Blogspot

Untuk meningkatkan pengalaman pengguna dan estetika blog, bisa menghilangkan parameter m=0 dan m=1 pada URL dengan langkah berikut:

  1. Login ke akun Blogger dan cari menu dashboard Blogger.
  2. Lalu kebagian tema dan klik edit HTML.
  3. Kemudian cari bagian </body> dan letakan kode script berikut :
    <script type="text/javascript">
    var caralain = window.location.toString();
    if (caralain.indexOf("?m=1","?m=1") > 0) {
    var clean_caralainmyid = caralain.substring(0, caralain.indexOf("?m=1"));
    window.history.replaceState({}, document.title, clean_caralainmyid);};
    </script>
        
  4. Terakhir klik simpan dan beberapa saat lihat hasilnya.

Selamat mencoba. Jika ada pertanyan, ketik di kolom komentar.

Posting Komentar untuk "CARA MENGHILANGKAN KODE ?m=1 dan ?m=O PADA URL BLOGSPOT"